Dilaporkan DPC Projo Ogan Ilir, Kades Sentul Angkat Bicara. Fikri : PMD Minta Saya, Segera Menyelesaikan

Kepala Dinas PMD Kabupaten OI, Sumsel, AKH. Lutfi, S.Sos, M.Si kemudian menugaskan Hj. Susi Primasari, ST, M.Si, Kepala Bidang (Kabid) Pemerintahan Desa, Kabupaten OI, beserta stafnya melakukan klarifikasi kepada Pemerintahan Desa Sentul, Indralaya, Kabupaten Gan Ilir (OI), Sumsel.

INDRALAYA | KabarSumatera.Com – Dinas Pemberdayaan dan Pemerintahan Desa (PMD) Kabupaten Ogan Ilir (OI), Sumsel, merespon laporan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Pro Joko Widodo (Projo), Kabupaten OI, Sumsel.

Laporan Projo OI bernomor : 004/DPC PROJO OI/ KK/I/ 2023 tertanggal 30 Januari 2023 ini, terkait pengunduran diri perangkat Desa Sentul dan dugaan pemotongan gaji perangkat desa setempat, belum lama ini, Senin (30 Januari 2023).

Menindaklajuti laporan itu, Kepala Dinas PMD Kabupaten OI, Sumsel, AKH. Lutfi, S.Sos, M.Si kemudian menugaskan Hj. Susi Primasari, ST, M.Si, Kepala Bidang (Kabid) Pemerintahan Desa, Kabupaten OI, beserta stafnya melakukan klarifikasi kepada Pemerintahan Desa Sentul, Indralaya, Kabupaten Gan Ilir (OI), Sumsel.

Tepatnya, Selasa (31 Januari 2023), Tim PMD OI, Sumsel sampai di kediaman Kepala Desa Sentul, Fikriansyah S.H. Kali itu, Tim PMD OI, diterima ketua dan anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Desa Sentul.

Kali itu, Tim PMD Ogan ILir, Sumsel kemudian meminta keterangan Fikriansyah S.H, Kepala Desa Sentul, terkait permasalahan yang terjadi berdasarkan laporan DPC Projo Kabupaten OI, Sumsel. Selain kepala desa, Tim PMD OI, juga minta penjelasan dari BPD Desa Sentul.

“Ya, memang benar, pihak PMD menyambangi kediaman kami, untuk mempertanyakan kejelasan persoalan yang berkaitan dengan laporan tersebut,” ujar Fikri, menjelaskan kedatangan Tim PMD OI, Sumsel di kediamnnya.

Fikri menyebutkan, di hari yang sama, Fikri mendatangi Kantor Dinas PMD, untuk melakukan koordinasi dan klarifikasi atas laporan tersebut.

“Di hari yang sama, saya selaku Kepala Desa langsung menghadap kepala dinas di Kantor DPMD, untuk berkoordinasi dan memberikan klarifikasi,” ujarnya.

Hasil pertemuan tersebut, menurut Fikri, sebagai Kepala Desa Sentul pihak PMD OI, meminta, agar dirinya dan jajaran di desanya untuk segera menyelesaikan permasalahan, terkait laporan DPC Projo OI, yang sampai ke pihak PMD. Satu diantaranya terkait dengan kekeliruan gaji perangkat desa.

“Dinas PMD memerintahkan saya, selaku kepala desa harus sesegera mungkin melakukan evaluasi terhadap kinerja para perangkat desa,” tegasnya.

TEKS / FOTO : SUBHAN NOVIANDI | EDITOR : IMRON SUPRIYADI

Admin

Media Online From Palembang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *