Rita Softarina, Siap Berjuang Mewujudkan Desa Seritanjung Adil dan Sejahtera

Ilustrasi : Google Image
Rita Softarina, salah satu kandidat perempuan yang ikut bertarung dalam kontestasi pilkades serentak di Ogan Ilir Sumsel Oktober mendatang (Foto.Dok.KSOL/Andi)

INDRALAYA | KabarSumatera.Com — Jelang pelaksanaan pemilihan kepala desa serentak (pilkades) di Kabupaten Ogan Ilir (OI) 15 Oktober mendatang, berbagai tahapan dan persiapan sudah dilakukan. Baik panitia pemilihan maupun calon yang akan bertarung sudah siaga dalam kompetisi itu.

Rita Softarina, salah satu kandidat perempuan yang ikut bertarung dalam kontestasi itu. Saat disambangi di kediamannya, Senin (8 Agustus 2022) mengatakan dirinya akan berbiat terbaik untuk masyakarat.

“Saya ingin berbuat dan memberikan yang terbaik bagi desa saya, agar ke depan kemajuan dan perkembangan desa ini dapat segera tercapai,” ujarnya

Wanita yang akrab disapa Yuk Duk itu mengatakan, persoalan bantuan sosial merupakan salah satu hal prioritas yang akan dia perjuangkan saat menjadi pemimpin kelak.

“Saya siap berjuang dengan segenap kemampuan yang saya miliki, pemberian bantuan sosial kepada masyarakat adalah salah satu wujud dari visi-misi saya. Mengingat saat ini ada sebagian warga desa kami (Seritanjung) yang belum tersentuh bantuan. Apalagi yang bersangkutan berhak untuk menerimanya. Namun dibalik itu tentu ada aturan dan mekanisme,” ujarnya.

Selain pemberian bantuan sosial, Yuk Duk juga akan memeriotaskan sektor usaha kecil dan mikro. Tujuannya untuk membuka lapangan pekerjaan bagi kaum ibu dan remaja puteri. Sebab, jika usaha kecil dan mikro ini berjalan maksimal, tentu akan meningkatkan taraf perekonomian bagi keluarga. “Insyallah ke depan apa yang diinginkan oleh masyarakat akan saya perjuangkan dengan sekuat tenaga sesuai aspirasi dan prosedur yang berlaku,” pungkasnya optimis.

TEKS / FOTO : ANDI

Admin

Media Online From Palembang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *